Friday, August 10, 2012

0 RESEP KUE KERING SPECIAL LEBARAN

Resep Kue Kering - Inilah Resep Kue Kering Special Lebaran. Lebaran tanpa kue kering kurang pas, berikut ini ada resep kue kering nastar dan coklat yang populer sebagai sajian di hari raya Idul Fitri atau biasa kita sebut lebaran.

Menjelang lebaran banyak yang browsing mencari resep kue kering, maklum jaman sudah modern.. catatan resep gak punya tinggal berselancar melalui internet... ups biar tambah enak berselancarnya jangan lupa gunakan browser yang paling update dengan cara download mozilla firefox terbaru terlebih dahulu

Kembali ke kue kering... Walaupun sebagai pelengkap namun kehadiran kue kering di pastikan tetap ada di saat lebaran. Makanya pada postingan kali ini goceng blog mau share resep kue kering spcial lebaran.

Resep Kue Kering Nastar

Dikarenakan isi nanas sudah umum, kali ini akan di tampilkan resep kue kering nastar apel

Resep Kue Kering Nastar Apel
Bahan : ( sekitar 800 gram nastar apel)
* 150 gram margarin
* 50 gram gula tepung
* 1 butir kuning telur

Ayak jadi satu:
* 150 gram tepung terigu protein rendah
* 20 gram tepung maizena
* 20 gram susu bubuk

Campuran Isi :
* 1 kg apel malang
* 3 bh lemon, ambil airnya, kulitnya jangan dibuang
* 500 gr gula pasir
* 1 btg kayu manis
* 5 btr cengkih
* 1 ½ lt air, untuk merebus

Cara membuat selai apel:
* Kupas kulit apel, lalu potong-potong, cuci hingga bersih, tiriskan.
* Rebus air hingga mendidih, tambahkan sebagian air lemon dan kulit lemon.
* Masukkan apel, masak sampai lunak. Angkat dan iriskan.
* Haluskan apel dengan garpu, tambahkan sisa air lemon, gula pasir, kayu manis, dan cengkih.
* Masak dalam wajan, di atas api kecil, sambil terus diaduk sampai mengental.
* Angkat dan dinginkan.

Olesan :
2 kuning telur ayam, kocok lepas

Cara Membuat kue kering nastar apel:
* Kocok margarin dan gula hingga lembut.
* Tambahkan kuning telur, kocok rata.
* Tambahkan tepung terigu, maizena dan susu bubuk. Aduk rata.
* Ambil 1 sdm adonan,pipihkan lalu isi dengan sedikit selai apel.
* Bentuk menjadi bulatan, pipihkan sedikit.
* Gurat bagian atasnya dengan garpu menyilang agar bentuknya cantik.
* Panggang dalam oven selama 15 menit.
* Olesi dengan kuning telur, panggang kembali selama 5 menit.
* Ulangi proses pengolesan lalu oven kembali 8 menit.


Resep Kue Kering Coklat

Resep Kue Kering
Bahan-bahan
* 150 gr butter/mentega
* 75 gr tepung gula
* 1 sdt vanili bubuk
* 1 butir kuning telur
* 15 gr coklat bubuk
* 50 gr capucino
* 100 gr dark coklat, lelehkan.
* 25 gr maizena
* 200 gr tepung terigu protein sedang atau rendah

Toping
* ½ butir putih telur ukuran kecil
* 125 gr tepung gula
* 1 sdm air jeruk nipis
* 25 gr capucino
* 15 gr coklat bubuk + ½ sdt pasta coklat

Cara membuat Kue kering coklat
* Kocok margarine,butter, tepung gula dan vanili sampai semua bahan tercampur rata.
* Masukkan telur aduk rata.
* Masukkan secara bertahap campuran tepung terigu,susu, coklat bubuk dan maizena ke dalam adonan, aduk dengan menggunakan sendok kayu, lakukan hingga tepung habis.
* Masukkan dark coklat yg telah dilelehkan , aduk rata
* Giling adonan setebal ½ cm, potong kotak kecil.
* Panggang dengan suhu 160 derajat hingga kue matang, dinginkan.

Cara membuat toping
* Campur putih telur dan gula halus secara bertahap hingga rata.
* Masukkan air jeruk nipis aduk rata.
* Bagi dua adonan, satu bagian campur dgn capucino instan, satu bagian campur dengan coklat bubuk + pasta coklat.

Tahap Akhir
Masukkan bahan toping ke dalam plastik segitiga, potong kecil ujungnya. Hias dengan toping putih bagian pinggir mengikuti bentuk kue, penuhi bagian yg kosong dengan toping coklat, beri hiasan ikan kecil warna-warni dari bahan gula. Panggang kembali 5 menit dengan suhu rendah. Dinginkan.

Resep Kue Kering Special lebaran dan buat sobat yang ingin melihat atau mengetahui resep kue kering lebih banyak lagi bisa melihat majalah nova mengunjungi link INI

0 comments:

Post a Comment

 

Media Online Copyright © 2011 - |- Template created by O Pregador - |- Powered by Blogger Templates